Syaikhona Kholil Bangkalan merupakan salah satu ulama besar di nusantara yang lahir sekitar tahun 1835 dan wafat sekitar tahun 1925. Beliau juga merupakan guru dari KH. Hasyim Asy’ari pendiri organisasi Nahdlatul Ulama. Konon, Syaikhona Kholil juga punya perananan penting dalam memberi restu berdirinya organisasi NU.
Sebagai seorang ulama besar, Syaikhona Kholil Bangkalan disebut-sebut memiliki karya tulis yang jumlahnya cukup banyak. Namun hingga sekarang, baru ada beberapa judul yang diterbitkan. Sedangkan karya tulis lainnya, seperti tertulis dalam buku biografi Syaichona Khalil berjudul Surat Kepada Anjing Hitam (penulis: Saifur Rahman), masih berserakan dan tidak diterbitkan. (hlm: 66).
Lembaran-lembaran dari peninggalan Syaichona Cholil itu rata-rata berupa kumpulan shalawat, terjemah kitab (Bahasa Madura), wirid, doa-doa dan ijazah (baik ijazah langsung maupun barzakhiyyan – برزخيــاً).Ada karangan Syaichona Cholil dalam bidang ilmu Nahwu dan ilmu alat lainnya, tapi belum tersebar dalam bentuk buku yang bisa dibaca khalayak umum. Menurut keterangan terakhir, ditemukan 16 manuskrip karya tulis Syaikhona Cholil. Namun hanya beberapa yang beredar luas.
Adapun diantara kitab kuning PDF karya Syaikhona Kholil Bangkalan yang sudah beredar dapat diunduh pada link downloadnya berikut:
- Al-Matnus Syarif PDF (المتن الشريف) – Sudah ditulis syarahnya berjudul Al-Maisanul Lathif (الميسان اللطيف) oleh Syaikh Thoifur Madura.
- As-Silah fin Nikah PDF (السِّلاح فى النكاح)
- Isti’dadul Maut PDF (إستعداد الموت) – Bahasa Madura
- Taqrirat ala Mandhumah Nuzhatit Thullab (تقريرات شيخنا خليل على منظومة نُزهة الطلاب)
Itulah link download kitab kuning PDF karya Syaikhona Kholil Bangkalan. Selain itu, ada pula kitab-kitab kuning lainnya yang bisa di download pada link berikut: Kumpulan Kitab.